Jemput Aspirasi, H. Maigus Nasir Datangi Warga Pasie Nan Tigo Dalam Rangka Reses Masa Sidang I Tahun 2022/2023

H.Migus Nasir Jemput Aspirasi melalui Reses 


Padang, Cakrawalasumbar.com, Dalam rangka  Reses masa sidang pertama Tahun 2022/2023,  Anggota DPRD Sumbar yang juga Wakil Ketua 1 DPRD Sumbar H. Maigus Nasir menjemput aspirasi  Warga kr Lokasi Pasia Gurun Kelurahan Pasie Nan Tigo Kecamatan Koto Tangah Kota Padang Hari Selasa,(25/10/2022)

Reses H.Maigus Nasir ini dihadiri Ratusan Warga Pasia gurun dari berbagai kalangan, yang berkumpul di halaman Masjid Nailul Amal Nabawi Pasie Gurun.

H. Maigus Nasir mengajak warga setempat untuk meningkatkan ekonomi warga dengan usaha yang bisa dilakukan di dekat warga, seperti Nelayan,  dan Wisata pantai.

"Jangan berpikiran bahwa wisata itu identik dengan maksiat, karena wisata itu banyak yang bisa dikembangkan seperti wisata budaya, " ungkap Maigus.

H. Maigus Nasir juga berpesan kepada Generasi Muda  agar bisa meningkatkan budaya religi, seperti majelis taklim dan kegiatan agama sehingga budaya dan agama tetap terjaga dan terhindar dari bercampurnya budaya luar yang tidak baik 

Maigus Nasir juga menjelaskan kegiatan Reses ini,  untuk menjemput aspirasi masyarakat

"Apbd melalui musrembang, kelurahan dan musrembang kecamatan sampai ke dewan untuk mendapatkan bantuan berbagai kegiatan, " lanjut Maigus.

Namun bagi warga yang belum mendapatkan bantuan , maka melalui reses ini, anggota dewan mendengarkan dan akan di salurkan berupa pokok-pokok fikiran (pokir). 

Disamping bantuan warga untuk Nelayan, ada juga untuk ibu -ibu yang dirumah bisa mendapatkan penghasilan melalui KWT, (Kelompok Wanita Tani).

"Ibu-ibu dirumah bisa menambah penghasilan keluarga dengan membuat KWT,  dengan hanya dirumah saja, bisa menghasilkan uang dri bantuan hibah dari anggota DPRD, baik DPRD provinsi, maupun DPRD Kota, " lanjut Maigus.

Seluruh kegiatan yang diusulkan akan ditampung oleh anggota DPRD, melalui sekretaris anggota dewan yang sudah ditunjuk. 








.

Posting Komentar

0 Komentar