Guru Ngaji di Pesisir Selatan Hilang Saat Menangkap Ikan

Ilustrasi


Padang, Cakrawalasumbar.com, — Seorang guru mengaji bernama Deri (26) dilaporkan hilang saat menangkap ikan di sungai, Senin (4/10/2021) malam.

Korban yang merupakan warga Lubuk Ubai, Nagari Tanah Bakali, Kecamatan Airpura, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) diduga terseret arus sungai dan tenggelam.

Kabar tentang hilangnya korban dibenarkan oleh Kasi Kedaruratan BPBD Pessel, Husnul Karim. Namun ia belum menjelaskan menjelaskan kronologi hilangnya korban secara lengkap.

“Benar, korban dilaporkan hilang saat menjaring ikan di sungai. Petugas saat ini masih melakukan pencarian korban,” kata Husnul, Selasa (5/10/2021).

Ia menambahkan, pencarian korban dilakukan oleh TRC BPBD, Basarnas Pessel bersama masyarakat sekitar.

Pihaknya juga berharap korban dapat segera ditemukan. (bu/sk)

Posting Komentar

0 Komentar