Pemerintah Rencanakan Isolasi Terpusat Pasien Covid-19, termasuk Sumbar

Ilustrasi isolasi (SHUTTERSTOCK)


Jakarta. Cakrawalasumbar.com, — Pemerintah bakal menyediakan sejumlah lokasi isolasi terpusat bagi pasien Covid-19 di daerah luar Jawa dan Bali. Salah satunya penggunaan kapal Pelni sebagai tempat isolasi.


Penyediaan lokasi isolasi terpusat ini berdasarkan data yang menyebutkan bahwa penyebaran kasus positif Covid-19 di luar Jawa masih cukup tinggi.

“Dari hasil evaluasi, pemerintah melihat bahwa 45 kabupaten/kota ini masih perlu ditindaklanjuti dan pemerintah juga mempersiapkan isolasi terpusat di luar Jawa dengan mempertimbangkan kasus yang ada,” kata Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) Airlangga Hartarto dalam konferensi pers secara virtual, Senin (9/8).

Airlangga mengungkapkan, ada dua skema isolasi terpusat di luar Jawa. Pertama dengan menggunakan fasilitas kapal Pelni yang akan dipersiapkan di empat kota; Medan, Bitung, Sorong, dan Bandar Lampung.

Skema kedua adalah dengan menyediakan fasilitas gedung seperti wisma atlet, asrama haji hingga balai diklat di daerah-daerah untuk dijadikan sebagai tempat isolasi.

Menurut Airlangga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) sedang mengerjakan ini.

“Beberapa wilayah yang disiapkan Kementerian PUPR diharapkan bisa disiapkan dalam 1-2 minggu ke depan itu di Provinsi Sumut, Sumbar, Riau, Kaltim, NTT, dan Papua,” ujarnya dilansir CNNIndonesia.

Untuk pembiayaan isolasi terpusat, menurut Airlangga akan bekerja sama antara pemerintah daerah, Kementerian Kesehatan, dan BNPB.

Untuk pemda menyediakan tenaga kesehatan dan dukungan atau kerja sama rumah sakit pengampu. Sementara, Kemenkes menyediakan obat-obatan, vitamin, reagen PCR, biaya perawatan, dan insentif nakes, serta BNPB membiayai operasional seperti catering, perlengkapan, pembersihan, internet, dukungan personil, dan lainnya. (*/sk/ind)

Posting Komentar

0 Komentar